Terkini

BKTM Lepadi Besuk Warga Binaan di Dusun Timah, Sampaikan Pesan Kamtibmas

×

BKTM Lepadi Besuk Warga Binaan di Dusun Timah, Sampaikan Pesan Kamtibmas

Sebarkan artikel ini

Polres Dompu, NTB – BHABINKAMTIBMAS Desa Desa Lepadi, Kecamatan Pajo, Bripka Abdul Haris membesuk warga binaan secara Door To Door System (DDS) tak lain untuk mengajak warga khususnya di Dusun Timah, agar bersama menjaga Sitkamtibmas.

Pada pelaksanaannya Rabu (15/5/2024) kemarin sekira pukul 15.30 Wita, Haris menyampaikan kehadirannya selaku perwakilan Kepolisian Sektor Pajo kali ini juga untuk menggali curhatan warga setempat.

Mengingat, Desa Lepadi, Kecamatan Pajo merupakan salah satu desa yang rawan terjadi kasus pencurian baik itu pencurian biasa maupun pencurian sepeda motor yang melibatkan anak-anak muda.

“Kami Kepolisian Sektor Pajo dalam hal ini Bhabinkamtibmas Desa Lepadi sudah lama mendengar adanya informasi terkait dengan peredaran Narkoba jenis sabu-sabu pada umumnya di wilayah Kecamatan Pajo,” sebut Abdul Haris.

Untuk itu, ia meminta dukungan dari masyarakat khususnya para tokoh pemuda untuk memberikan informasi sekecil apapun terkait dengan hal tersebut dalam rangka menyelamatkan generasi muda ke depan.

“Kami juga meminta kepada masyarakat untuk membantu pihak kepolisian Dalam menjaga keamanan yakni dengan cara mengaktifkan kembali kegiatan ronda malam, dan selalu melakukan koordinasi dengan Babinsa dan Bhabinkamtibmas,” paparnya.

Mendapat arahan dari BKTM, warga menyampaikan Ucapan Terima kasih kepada Kapolsek Pajo yang diwakili oleh Bhabinkamtibmas Desa atas keluangan waktu untuk silaturrahmi.

“Kami di Dusun ini sangat berharap kepada pihak kepolisian untuk dapat memberantas peredaran narkoba yang meresahkan di Kecamatan Pajo lebih khusus di Desa Lepadi,” ujarnya. Ia berjanji akan memberikan informasi sekecil apapun kepada pihak Kepolisian.

Warga juga berharap pihak Kepolisian lebih giat lagi melaksanakan patroli di Desa Lepadi terutama pada jam-jam rawan dan kami mendukung dilakukan penertiban penerapan aturan jam malam terhadap anak-anak maupun remaja.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *